LAPORAN DANA WAKAF TUNAI

Laporan Wakaf Tunai Yang Masuk ke Yayasan Pesantren Islam Kaffah Rohmatan Lil 'Alamin Per Tanggal 22 September 2023 Sebesar Rp. 168.500.000,- (Seratus Enam Puluh Delapan Juta Lima Ratus Ribu Rupiah)

Senin, 02 Oktober 2023

Galery RA Yaspikarla


Galeri Raudatul Athfal YASPIKARLA 

Galery Yaspikarla


Galeri berbagai kegiatan YASPIKARLA

Minggu, 01 Oktober 2023

Pengukuran Lahan Yayasan Pesantren Islam Kaffah Rohmatan Lil 'Alamin (YASPIKARLA)

Kegiatan pengukuran tanah wakaf YASPIKARLA di Ijobalit Lauk Kelurahan Ijobalit Kecamatan Labuhan Haji Kabupaten Lombok Timur Sabtu, 24 Desember 2022. Total luas tanah diukur 5.274 meter persegi (52.74 Are) ditayangkan melalui Channel YASPIKARLA


PETA LOKASI TANAH WAKAF


Bagi para dermawan yang ingin berwakaf  dalam bentuk wakaf tunai silahkan menghubungi kami melalui Nomor Kontak di bawah ini:
H. Ripai, S.Ag. M.E
atau
Juniadi, S.Pd
Jika berniat Berwakaf silahkan mengisi formulit dibawah ini:

Terimakasih semoga kita semua diberikanselalu mendapatkan Hidayah Iman dan diberikan Rizki yang halal oleh Alloh SWT. Amiin Ya Robbal 'Alamin.

Brosur Lelang Wakaf YASPIKARLA

 


السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

Segala Puji hanya milik Allah Rabb semesta alam, Shalawat dan Salam semoga tercurahkan kepada Nabi dan Utusan Paling Mulia, Nabi kita Muhammad Saw, kepada keluarga, sahabat-sahabatnya, dan kepada siapa saja yang mengikuti mereka dengan baik hingga hari pembalasan.

Dengan mengharap Rahmat, Berkah dan Ridlo Alloh Swt, dengan ini kami sampaikan dengan hormat bahwa YAYASAN PESANTREN ISLAM KAFFAH ROHMATAN LIL ALAMIN (YASPIKARLA) punya cita-cita mewujudkan Misi: “Muslim Kaffah Rohmatan Lil ‘Alamin” Melalui 6 (Enam) Pilar Perjuangan: 1. Keislaman Yang Kuat/Kokoh Melalui Iman, Ilmu Dan Amal; 2. Ilmu Qur’an Wal Hadits; 3. Pengembangan Ilmu Ekonomi Islam; 4. Teknologi Digital; 5. Bahasa Asing; 6. Pemberdayaan Sosial Kemanusiaan Dan Kemasyarakatan.

Dan untuk mewujudkan misi mulia tersebut, kami punya program jangka panjang untuk membangun dan mendirikan : 1. Pesantren Diniyah Islamiyah; 2. Asrama Pesantren Yatim Piatu Dan Kaum Dluafa; 3. Sekolah/Madrasah dari Tingkat RA/TK Sampai Tingkat SMK/MA; 4. Masjid Pusat Kegiatan Pesantren; 5. Sejumlah Laboratorium (Lab. Ilmu Qur’an Wal Hadits, Lab. Ilmu Ekonomi Islam, Lab. Teknologi Digital, Dan Lab. Bahasa Asing); 6. Sentra Pelayanan Yatim Piatu Dan Kaum Dluafa; 7. Sentra Media Kreatifitas Ekonomi Digital; 8. BUMTREN (Badan Usaha Milik Pesantren).

Selanjutnya kami sampaikan bahwa saat ini pihak yayasan sedang menjalankan program pengadaan tanah yayasan dan kami sudah bersepakat dengan pemilik tanah untuk membeli tanah yayasan yang berlokasi di Ijobalit Lauk Kelurahan Ijobalit Kec. Labuhan Haji Kab. Lombok Timur seluas 52.74 Are (5.274 m2) dengan harga Rp 10.000.000,-/Are dengan total harga Rp 527.400.000,-. Dan saat ini baru terbayar sejumlah Rp 287.000.000,- sehingga sisa yang belum terbayar sejumlah Rp 240.400.000,-.

Oleh karena itu untuk mewujudkan misi dan program tersebut, maka kami sangat mengharapkan Amal, Bantuan, Sumbangan Bapak/Ibu Para Dermawan/Dermawati untuk menyelesaikan sisa pembayaran tersebut dengan ikut dalam program “LELANG WAKAF TANAH PESANTREN” Melalui sistem Paket Gotong Royong :

  1. Paket Masjidil Harom 1 Are untuk 2 Orang @ Rp 5.000.000,- = Rp 10.000.000,-
  2. Paket Masjid Nabawi 1 Are untuk 4 Orang @ Rp 2.500.000,- = Rp 10.000.000,-
  3. Paket Masjid Al Aqsho 1 Are untuk 8 Orang @ Rp 1.250.000,- = Rp 10.000.000,-
  4. Paket Masjid Quba 1 Are untuk 10 orang @ Rp 1.000.000,- = Rp 10.000.000,-
  5. Paket Masjid Qiblatain 1 Are  untuk 20 Orang @ Rp 500.000,- = Rp 10.000.000,-
  6. Paket Amal Sukarela = Sesuai Niat

           

PETA LOKASI TANAH WAKAF


Demikian permohonan ini kami sampaikan, atas Amal, Bantuan, Sumbangan Bapak/ Ibu Para Dermawan/ Dermawati dihaturkan terima kasih teriring do’a “Jazakumulloh Khairon Katsiro”.

وَالسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُه

Senin, 25 September 2023

Formulir Wakaf Pembebasan Tanah Yayasan Pesantren Islam Kaffah Rohmatan Lil 'Alamin (YASPIKARLA)

Bagi yang berwakaf berapapun nilainya kami berharap untuk mengisi Formulir ini sebagai bahan validnya administrasi Yayasan. Terima Kasih. Jazakumullohu Khairon Katsiro.

Baca Juga : Penjelasan tentang Wakaf Tunai Pengadaan Lahan Yayasan

Kami Mengucapkan Terimakasih atas wakaf yang telah diserahkan kepada Kami. Dan Insya Allah Kami akan mengelolanya dengan penuh amanah dan tanggung jawab.

RA Islam Kaffah Ajarkan Siswa Praktik Shalat Berjamaah

YASPIKARLA Merilis Tentang : Membiasakan anak dengan Pembiasaan dan aqidah islami akan membuat apa yang kita ajarkan tertanam di dalam jiwa mereka. Salah satunya adalah dengan mengajarkan sholat berjamaah.

Seperti halnya yang dilakukan RA Islam Kaffah NWDI Ijobalit yang terletak di Kelurahan Ijobalit Kecamatan Labuhan Haji, Jumat 22 September 2023 pagi ini sedang mengajarkan praktik sholat berjamaah, namun sebelumnya Anak Didik mengajarkan tata cara berwudhu.

Ini adalah kegiatan rutin setiap hari Jumat, anak-anak berlatih sholat berjamaah.

Sebagaimana kita ketahui bahwa anak usia TK/RA/PAUD merupakan usia meniru, oleh karena itu pentingnya memberikan contoh yang baik bagi mereka tiru dalam kehidupan sehari-hari.

"Mengajarkan Anak Didik gerakan sholat dengan cara melatih secara berulang ulang gerakan dan bacaannya, agar anak lebih cepat menghafalnya dan dengan mudah untuk melakukannya."

Dokumentasi Kegiatan Rutin Praktik Shalat Berjamaah

Kamis, 07 September 2023

Kegiatan Belajar Mengajar RA Islam Kaffah

Anak RA Islam Kaffah terlihat gembira menyelesaikan karyanya sebagaimana terlihat dari dokumen yang dibawah ini: